On the Spot: Jepret Gambar Pakai Kamera Polaroid, Semenit Langsung Jadi

Caratekno.com - Tahukah Anda kapan kamera komersial di pasarkan? Pada tanggal 29 November 1948 kamera Polaroid Land pertama kali dipasarkan, yaitu seri 40 model 95. Kamera yang pertama kali dijual seharga US$89.75 dijual di toko serba ada Boston, Amerika serikat.

Polaroid.com
Model 95 ini tetap menjadi primadona hingga sampai tahun 1953 menjadi kamera polaroid tersukses yang banyak diminati pengguna meski hasil foto yang tercetak foto berwarna sephia.

Sebelum kamera komersial ini meledak, diawali pendirinya kamera Polaroid Edwin H Land, memperagakan hasil penemuannya berupa teknologi kamera instan pada perhelatan Optical Society of America di tahun 1947, setahun sebelum kamera ini diluncurkan untuk umum. Pendiri Land dikenal juga sebagai penemu filter lensa Polaroid anti radiasi matahari untuk kacamata ski (sunglasses).
Polaroid Land Camera common.wikimedia.org
Namun sayang disayangkan selama berpuluh-puluh tahun Polaroid sukses dengan produk-produk kamera langsung jadinya, di bulan Februari 2008 Polaroid memutuskan untuk menghentikan segala produksinya terkait semakin canggihnya era kamera digital.
On the Spot: Jepret Gambar Pakai Kamera Polaroid, Semenit Langsung Jadi On the Spot: Jepret Gambar Pakai Kamera Polaroid, Semenit Langsung Jadi Reviewed by Ihsan on March 11, 2016 Rating: 5

No comments:

Silahkan komentar yang baik ya...!

Powered by Blogger.